Selasa, 21 Agustus 2007

Teh Naga Super


Jenis rancangan : kemasan

Jenis Produk : pangan

Nama Produk : Teh Naga Super

Nama Produsen : Perusahaan Teh Naga

Nomor Daftar Legal : M.D. 9864001
Lembaga berwenang : DEP. KES.R.I.
Nomor Merek Dagang : 268861
Ukuran :
-panjang : 113 mm
-Lebar : 103 mm
Warna dominan : kuning, merah, hijau, biru
Teknik produksi : Cetak Offset
Material : Kertas
Visual Yang Tampak : Seekor Naga, ornamen bintang, kebun, pepohonan.
Konteks

Budaya yang mempengaruhi : Budaya Cina.

Penafsiran

Ekspresionistik :

Desain dari kemasan produk ini tekesan kuno dan mendapat pengaruh dari budaya TiongHoa. Objek utama dalam visualisasi pada produk ini adalah sosok seekor naga berwarna kuning, sesuai dengan brand dari kemasan ini sendiri, yaitu : “ Teh Naga Super ”. Warna dominan pada desain kemasan ini adalah warna kuning, hijau dan merah.
Warna merah pada budaya Cina melambangkan kemurnian, kemakmuran serta mendatangkan keberutungan. Produk ini ingin memberitahukan kepada kosumen bahwa produk ini disajikan dengan mengandalkan kemurnian dari daun teh pilihan. Warna kuning dalam budaya Cina melambangkan pusat bumi, dan juga melambangkan kemakmuran. Oleh sebab itu visualisasi tanah pada desain kemasan ini disajikan dengan menggunakan warna kuning. Dan background pada kemasan ini ditampilkan dengan gambaran pemandangan lahan luas yang dipenuhi dengan tumbuhan berwarna hijau yang mana dalam budaya Cina warna hijau mlambangkan kesuburan. Dan terdapat juga pepohonan yang berbuah. Yang menandakan bahwa daun teh dari produk ini merupakan produk teh yang menggunakan daun teh pilihan yang dipetik dari tanah yang subur. Pada desain kemasan ini juga terdapat simbol bintang berwarna merah, simbol bintang disini digunakan untuk melambangkan bahwa produk teh Naga Super ini adalah produk yang berkualitas.

Instrumentalistik :

Produk teh telah lama dikonsumsi oleh setiap kalangan masyarakat sejak dahulu. Teh juga dipercaya dapat memberikan ketenangan bagi para konsumennya, selain itu teh juga dipercaya memiliki banyak khasiat yang berguna bagi kesehatan tubuh manusia dan dapat menyembuhkan beberapa jenis penyakit. Pada jaman sekarang ini teh sudah menjadi teman akrab bagi masyarakat untuk melepaskan dahaga dalam menemani menu makanan mereka.

Tidak ada komentar: